Wednesday, August 27, 2008

Flush DNS Cache

Bagi yang bermain di Bisnis PTC, pasti tahu kalau site-site di Bisnis PTC itu sering down, dikarenakan pindahan hosting atau ada perubahan data lainnya, misalnya DNS domain, bahkan yang paling sering adalah di suspend sama hosting. Dengan terjadinya perubahan data tersebut kadang kita menjadi tidak bisa lagi mengakses site tersebut. Hal ini mungkin bisa terjadi karena si komputer belum bisa meresolved data terbaru dari site tersebut[...]Bagi yang bermain di Bisnis PTC, pasti tahu kalau site-site di Bisnis PTC itu sering down, dikarenakan pindahan hosting atau ada perubahan data lainnya, misalnya DNS domain, bahkan yang paling sering adalah di suspend sama hosting. Dengan terjadinya perubahan data tersebut kadang kita menjadi tidak bisa lagi mengakses site tersebut. Hal ini mungkin bisa terjadi karena si komputer belum bisa meresolved data terbaru dari site tersebut.

Dalam kondisi inilah di perlukan Flush DNS, yaitu untuk menghapus data-data site tersebut yang tersimpan pada cache memory, sehingga akses ke site tersebut menggunakan data terbaru/uptodate bukan menggunakan data yang tersimpan pada cache.

Terus bagaimana untuk melakukannya?? Bagi Anda pengguna Windows lakukan seperti berikut ini:
START -> RUN -> ketik:CMD
Saat muncul command prompt ketik: ipconfig /flushdns

Setelah itu, tekan ENTER dan akan muncul:

Windows IP Configuration
Successfully flushed the DNS Resolver Cache.


Saya pribadi biasanya menggunakan cara ini, dan Alhamdulillah berhasil.

Selamat Mencoba Ya...

Labels:

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home